Bangga! Mahasiswa Tegal Lolos Pertukaran Mahasiswa Merdeka Kemendikbudristek

Amelya Cahya Margaretta, mahasiswa dari Program Studi (Prodi) D-3 Farmasi Politeknik Harapan Bersama (Poltek Harber) berhasil lolos Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) Batch 3 yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi, Kemendikbudristek, pada (01/06/23).

Ketua Prodi D-3 Farmasi Poltek Harber Sari Prabandari menuturkan, Amellya memiliki motivasi yang kuat untuk lebih mengenal keanekaragaman budaya Indonesia serta mengembangkan softskill dalam membangun hubungan interpersonal. 

Sari menjelaskan, Pertukaran Mahasiswa Merdeka merupakan program pertukaran mahasiswa dari seluruh Indonesia yang bertujuan untuk memperkaya khazanah budaya. “Nantinya, Amellya dapat mengeksplor dan mempelajari keberagaman budaya nusantara, berteman dengan mahasiswa dari berbagai daerah, dan berkesempatan belajar di kampus lain di Indonesia,” kata Sari.

“Alhamdulillah, saya lolos pada pilihan Politeknik Negeri Batam (PoliBatam). Total pendaftar di PoliBatam sebanyak 495 mahasiswa namun hanya menerima kuota 150 mahasiswa,” kata Amellya.

Amellya menjelaskan, pelaksanaan PMM 3 selama satu semester yaitu dari bulan Agustus 2023 hingga Maret 2024. Manfaat yang didapat untuk mahasiswa yaitu mengembangkan soft skills (kepemimpinan, kepercayaan diri, dan kepekaan sosial), mendapatkan e-sertifikat nasional dari Dirjen Dikti Ristek, Kemendikbudristek.

“Kami mendapat bantuan pembiayaan penuh selama satu semester dari program PMM. Bantuan berbagai pembiayaan, seperti dana bantuan biaya hidup selama satu semester. Transportasi berupa tiket berangkat ke PT Penerima dan pulang ke domisili masing-masing mahasiswa dan asuransi BPJS Kesehatan bagi yang tidak memiliki asuransi kesehatan,” ujar Amellya.

Sari menambahkan, Prodi Farmasi Poltek Harber telah menyesuaikan kurikulum di mana akan adanya pengakuan terhadap mata kuliah yang linier selama proses pertukaran pelajaran. “Sedangkan untuk mata kuliah inti mahasiswa akan tetap mengikuti perkuliahan secara daring di Poltek Harber agar kompetensi keilmuan yang diperoleh tetap seimbang,” kata Sari

“Jangan ada keraguan dan ketakutan dalam mencoba peluang yang ada. Karena selain ilmu pengetahuan, pengalaman akan menjadi salah satu guru terbaik dalam menjalani kehidupan. Semoga kedepannya, Amellya dapat menginspirasi mahasiswa lainnya untuk meraih prestasi yang membanggakan,” tambahnya.

07 Juni 2023 - 14:53:01 WIB   0
Artikel Mahasiswa   Politeknik Harapan Bersama   Prodi D-3 Farmasi  

Share:

Tinggalkan Komentar

Email dan No. HP tidak akan kami publikasikan

Info Penerimaan Mahasiswa